Advertisement
Jurnal5.com - Indramayu, Dalam rangka memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Terisi, Kecamatan Terisi, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, menggelar kegiatan keagamaan di Masjid sekolah pada hari kamis (23/1/2025) yang lalu. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi, guru, dan staf karyawan sekolah dengan penuh khidmat.
Isra Miraj tersebut merupakan peristiwa penting dalam perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW. Melalui perjalanan ini, beliau menerima perintah untuk melaksanakan shalat lima waktu langsung dari Allah SWT.
Usai diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an, kemudian dilanjutkan dengan ceramah yang telah dihadirkan oleh pihak sekolah.
Dalam sambutannya, Kepala Sekolah (Kepsek) SMAN 1 Terisi Cahyudin S.Pd, M,Pd mengungkapkan, dengan tema meningkatkan kualitas sholat sebagai refleksi perjalanan Isra dan Miraj menjadi momentum bagi umat Islam untuk memperkuat iman dan taqwa kepada Allah SWT.
"Pembiasaan sebelum belajar setelah mengaji sholawat bersama, sebelum akhir kegiatan belajar mengajar juga bersholawat bersama. Dan kegiatan dihari Jumat dipagi hari sholat duha bersama dan di hari jumat berikutnya senam bersama", kata Kepsek mengenai rutinitas yang ciptakannya sampai saat ini. Rabu (12/2/2025) saat memberikan keterangan kepada wartawan.
Pada kesempatan tersebut pihak SMAN 1 Terisi mengundang Drs Syamsuri selaku penceramah. Terlihat Waskiyah selaku ketua komite dan beberapa tamu undangan lainnya begitu takzim saat acara berlangsung.
Selain itu, ditengah arus informasi yang begitu deras serta maraknya kenakalan remaja yang tak bisa di kontrol oleh orang tua ketika diluar sekolah, Cahyudin optimis dan berharap dengan melakukan sholawat maka akan menumbuhkembangkan rasa nasionalisme.
"Pesan saya kepada anak-anak untuk terus makin cinta dengan sholawat, makin menunjukan cinta juga kepada Rasulallah, insya Allah akan menumbuhkembangkan rasa cinta kepada bangsa dan negara kita, selain tentunya banyak barokah lain dari gemar bersholawat", pungkas Kepsek saat meninggalkan podium. (WN)