Jurnal5.com
Jumat, 13 September 2024, September 13, 2024 WIB
Last Updated 2024-09-13T14:42:28Z
Ragam

Kodam II/Sriwijaya mengelar turnamen Futsal Hari ulang tahun Ke-79 TNI

Advertisement


Palembang,"jurnal5.com".Kodam II/Sriwijaya menggelar Turnamen Futsal tingkat SMA Putra, Umum Putri, dan Universitas.

Hal itu disampaikan Kapendam II/Sriwijaya Kolonel Inf Drs. Paiman, M.I.P., dalam rilisnya, Jum'at (13/09/2024).

Kapendam mengungkapkan, Turnamen Futsal memperebutkan Piala Pangdam II/Sriwijaya ini dibuka oleh Kajasdam II/Swj Kolonel Inf Debok Sumantokoh, S.E., bertempat di GOR Norman Saito Markas Jasdam II/Swj Palembang. 

"Turnamen Futsal ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-79 TNI yang dilaksanakan selama 3 hari, mulai hari ini tanggal 13-15 September 2024," ungkap Kolonel Inf Paiman. 


Turnamen Futsal HUT Ke-79 TNI ini, kata Paiman, diikuti sebanyak 32 Tim Putra Tingkat SMA, 8 Tim Putri Tingkat Umum, dan 9 Tim Tingkat Universitas.

"Alhamdulillah, antusias peserta sangat luar biasa. Banyak tim-tim terbaik di Kota Palembang ikut serta dalam turnamen ini," ujar Paiman. 

Dirinya berharap, turnamen yang digelar di Kodam II/Sriwijaya ini dapat menghasilkan bibit-bibit pemain futsal berprestasi, yang bisa membanggakan Sumatera Selatan.

"Semoga turnamen ini bisa menghasilkan pemain yang hebat dan bisa membanggakan Sumsel," pungkasnya. (Efri)