Jurnal5.com
Kamis, 11 Juli 2024, Juli 11, 2024 WIB
Last Updated 2024-07-11T15:17:53Z
Ragam

MUI Kabupaten Cianjur Apresiasinya Kinerja UPZ Dan MUI Dalam Pencapaian Zakat.

Advertisement

Laporan : Budi Panca 

Cianjur Jurnal5.Com// - Rapat koordinasi dan evaluasi unit pengumpul zakat kecamatan se-Kabupaten Cianjur digelar di Aula Gedung Dakwah departemen agama (Depag) Kabupaten Cianjur, Rabu (10/7/2024)

Ketua MUI Kabupaten Cianjur, KH. Abdul Rauf mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang turut andil, MUI Kecamatan yang sudah senantiasa bersama-sama unit pengumpulan zakat (UPZ) Kecamatan.

"Bagaimana zakat, infak dan sodakoh (ZIS) terlibat sama-sama bekerja, tadi informasi bahwa ada kenaikan 10 persen, tentunya berkat kerja sama dari UPZ dan MUI Kecamatan selalu memberikan bimbingan hingga akhirnya bisa terjalin dan terkumpul,
" Paparnya.

Sambung KH. Rauf, dengan demikian sepanjang UPZ dan MUI serta tokoh-tokoh masyarakat senantiasa mendukung program maka semuanya akan mudah tercapai.

"Semoga terus meningkat dan ZIS tercapai, sesuai paling tidak lebih dalam optimalisasi dalam meningkatkan ZIS ini, seperti contoh kemarin mungkin hanya satu, dan sekarang jadi ini kan ada target," ungkap dia.

Kalau berbicara bagaimana masyarakat menyalurkan kepada lembaga resmi yang memiliki payung hukum pasti akan disalurkan sesuai syariah.

"Selaku MUI memotivasi, terhadap MUI kecamatan dan UPZ bagaimana meningkatkan dalam mengoptimalkan zakat ini," imbuhnya.

Tambah KH Rauf, tidak mungkin diturunkan perintah zakat dalam Alquran pasti sudah jelas apa yang akan dirasakan kemudian hari.

"Diwajibkan zakat itu untuk apa sudah jelas dalam Al Quran, ini telah dikaji oleh ahli intinya sangat luar biasa kalau zakat ini tersalurkan sesuai dengan ukuran dan cara-cara kalau berbicara secara syariah," ungkapnya.

Bupati Cianjur Herman Suherman, mengatakan, jika membayar zakat, infak dan sodaqoh uangnya tidak berkurang malah lebih meningkat dan sejahtera.

"Saya mengatakan seperti itu karena merasakan secara langsung, saya mengajak masyarakat cianjur untuk terus tingkatkan zakat, infak dan sodaqoh agar hidup lebih meningkat," tutupnya.