Jurnal5.com
Senin, 01 Juli 2024, Juli 01, 2024 WIB
Last Updated 2024-07-01T14:02:39Z
Ragam

HUT Bhayangkara Ke-78Th, Kapolres OKI Beserta Jajarannya Mendapat Penghargaan "Polisi Presisi" Dari DPD IWO Indonesia Kabupaten OKI

Advertisement


OKI - Pada Momentum Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara KE-78 Tahun 2024, Ketua Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Wartawan Online Indonesia Kabupaten Ogan Komering Ilir, Aliaman, SH memberikan Apresiasi dan Piagam Penghargaan kepada Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto SH S.IK beserta jajarannya. Pemberian Penghargaan yang dilaksanakan di Mapolres OKI diberikan oleh Ketua DPD IWO Indonesia OKI didampingi beberapa pengurus lainnya dan diterima langsung oleh Kapolres OKI, Senin (01/07/2024)

Ketua DPD OKI, Aliaman SH mengatakan, Pemberian Penghargaan kepada Kapolres OKI tersebut diberikan "Sebagai Polisi Presisi Atas Dedikasinya Dalam Menjaga Kamtibmas Di Wilayah Hukum Kabupaten OKI".

"Sebagai bentuk dukungan kita terhadap institusi Kepolisian di Kabupaten OKI, ini merupakan momen yang tepat kami DPD IWO Indonesia Kabupaten OKI  untuk memberikan Penghargaan kepada Kapolres OKI dan jajaran," ujarnya.

Betapa tidak, dengan luas wilayah Kabupaten OKI Ogan Komering Ilir (OKI) terluas di Sumatera Selatan dengan luas lebih kurang 17.071,33 km² dan berpenduduk sekitar 779.893 jiwa lebih. Dimana kabupaten OKI memiliki 18 Kecamatan yang terdiri atas 314 desa beserta 13 kelurahan atau 327 desa/kelurahan yang ibukota Kabupaten OKI yakni Kayuagung.

"Dibanding dengan jumlah personil anggota Polres OKI yang tersebar di 18 Kecamatan dalam wilayah Kabupaten OKI, tentunya tidak mudah menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di OKI, apalagi Masyarakat OKI yang begitu majemuk yang terdiri dari berbagai agama, suku, bahasa dan keanekaragaman adat istiadat," terangnya.

Lanjut Aliaman, hal yang sangat kita prihatinkan yakni kondisi dan situasi di daerah Desa Sungai Sodong Kecamatan Mesuji, meski permasalahan lahan perkebunan seluas 633,2 hektar hingga kini belum selesai, bahkan ditahun 2011 lalu terjadi konflik kemanusiaan, namun dengan kerja keras berbagai pihak, terutama kerja keras pihak Polres OKI dalam menjaga Kamtibmas di daerah tersebut, situasi kondusif hingga saat ini," ujarnya.

Belum lagi dengan kebijakan Kapolres OKI beserta jajarannya yang dengan tegas menekankan kepada seluruh masyarakat OKI agar bila ada hajatan yang menggunakan musik, itu tidak boleh house musik "REMIX" apalagi sampai lewat jam 24:00 WIB, apabila hal tersebut terjadi dan dilanggar, maka yang punya hajatan dan yang punya orgen tunggal akan ditindak bahkan dipidanakan, bahkan viral dimedia sosial 

"Masyarakat yang  Menggelar hiburan "Musik Remix di Resepsi Pernikahan, Warga OKI Didenda Rp 5 Juta Oleh PN Kayuagung", yang ada di wilayah Kecamatan Cengal pada 22 Mei 2024 di vonis secara sah bersalah oleh hakim di PN Kayuagung," jelasnya.

Tentunya dengan kebijakan tersebut, selain dapat menekan peredaran dan penggunaan narkotika dan minuman keras yang dapat berdampak pada keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat, juga hal tersebut secara berangsur angsur dapat menyadarkan kebiasaan negatif masyarakat, dimana di setiap panggung hiburan terkadang sering terjadi goyang syetan yang tidak memikirkan dampaknya bagi diri sendiri, juga orang lain termasuk anak-anak, ujarnya.

Selain itu, apresiasi kita terhadap kinerja dari Tim Macan Komering yang selalu siap dalam mengamankan dan membekuk pelaku tindak kejahatan, begitu juga kinerja Unit Tipikor Polres OKI, Unit Narkoba dan juga Satlantas Polres OKI yang sudah bekerja maksimal, dan juga kinerja personil lainnya, bebernya.

Pada kesempatan itu Ketua dan Pengurus dan Anggota DPD IWO Indonesia OKI mengucapkan

"Atas nama pribadi dan DPD IWO Indonesia Kabupaten Ogan Komering Ilir, saya mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara ke 78 Tahun 2024, Mari Jadikan Momentum Peringatan HUT Bhayangkara ini sebagai sarana refleksi atas pengabdian yang telah dilakukan selama ini, serta merumuskan inovasi dan peningkatan dalam melayani masyarakat, ungkapnya 

Aliaman juga menyampaikan mungkin tidak ada yang bisa kami berikan selain ucapan secara lisan dan penghargaan ini, tidak seperti yang lainya bisa memberikan ucapan karangan bunga, 


"Sebagai Polisi Presisi, kami berharap Kapolres OKI bisa meningkatkan pengamanan dititik wilayah rawan begal, seperti di Area Kelurahan Sukadana Kecamatan Kayuagung mulai dari Area Dekat Kodim sampai di perbatasan Kelurahan Sukadana dengan Desa Arisan Buntal Kecamatan Kayuagung, karena di daerah tersebut kerap kali terjadi aksi jambret dan aksi begal yang tentunya harapan kami DPD IWO Indonesia agar pelaku tersebut bisa diungkap dan bisa ditangkap," harapnya.

"Teruslah mengayomi dan melindungi masyarakat  dan menjadi Polisi  Presisi yang profesional dan berintegritas sebagaimana yang diharapkan masyarakat. Semoga semua pengorbanan yang tulus dan ikhlas dapat bermanfaat bagi kejayaan bangsa dan negara serta bernilai ibadah di hadapan Tuhan Yang Maha Esa" Pungkas  Ketua DPD IWO Indonesia OKI didampingi para pengurus DPD IWO Indonesia lainnya, #BravoPolri, #Polisipresisi !!!

Sementara itu Kapolres OKI AKBP. Hendrawan Susanto, SH., S.IK dalam sambutannya berterimakasih kepada Organisasi IWO Indonesia Kabupaten OKI yang telah memberikan penghargaan 
Kepada Polres OKI, kami ucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kami menilai dari penghargaan ini sangat berarti bagi kami, apalagi ada tulisan "Polisi Presisi", kami akan bekerja semaksimal dan terus bekerja dan berusaha mewujudkan "Polri yang Presisi yang dicintai  dan berada di hati Masyarakat Indonesia, khususnya Masyarakat OKI, ungkapnya.

"Terima kasih atas apresiasi dan penghargaannya, ini sangat berharga bagi kami dan do'akan kami agar selalu menjadi Polisi Presisi," ucap Kapolres OKI.

Mengenai wilayah yang dimaksud yakni di area Kelurahan Sukadana Kecamatan Kayuagung, itu sudah menjadi atensi kami, kami sudah bekerja harap bersabar, belum aja "Naas" nya pelaku, pungkas Hendrawan.(Yasin/Tim IWO Indonesia OKI)